5 Tim Ini Bakal Jadi Kandidat Kuat Juara Shopee Liga 1 2019



Persaingan Shopee Liga 1, semakin ketat. Tim-tim papan atas harus berjibaku agar bisa merebut puncak klasemen dan meraih gelar juara. Bali United masih bertengger dipuncak, terpaut 10 poin dari Madura United yang berada di posisi kedua. Sedangkan, Persija, sang Juara Liga 1 musim lalu harus terpuruk di zona merah dan di ambang pintu degradasi. Nah, Guys, ini lima tim terkuat yang bakal jadi kandidat Juara Shopee Liga 1 2019. Siapa saja mereka? Check it out! 

Bali United 

Juara Shopee Liga 1
Bali United

Semenjak ditukangi Stefano Cugurra Teco, performa Bali United kian meroket. Ya, Teco adalah mantan pelatih Persija dan sempat membawa klub berjuluk Macan Kemayoran itu juara Liga 1 musim lalu. Maka tak heran Guys, setelah hengkang dari Persija, Teco mampu membawa Bali United bertengger di puncak klasemen. Tercatat, dari lima pertandingan terakhir, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu memperoleh tiga kemenangan dan dua kali hasil seri. 

Ya, sejak kemunculannya, Bali United menjadi salah satu tim kuat dan tak bisa di anggap enteng. Dalam dua puluh pertandingan, mereka sudah mencatat lima belas kemenangan, tiga kali seri, dan dua kali kalah. Soal produktifitas gol jangan tanya! Tim besutan Serdadu Tridatu itu telah mencetak tiga puluh satu gol, dengan kebobolan tiga belas gol. Tak ayal, jika tim ini menjadi salah satu tim paling produktif di Shopee Liga 1 2019. 

Alasan Bali United berpeluang jadi juara: 

Ditukangi oleh pelatih berpengalaman. 

Siapa yang tak mengenal Teco, pelatih satu ini sukses membawa Persija Juara Liga 1 Musim 2018. Tentu, kesuksesan tersebut mampu di ulangnya bersama Bali United. 

Diisi oleh pemain bintang. 

Hadirnya Melvin Platje, Ilija Spasojevic, Irfan Bachdim, dan Stefano Lilipaly semakin mempertajam daya gedor Serdadu Tridatu. Teco, mampu menghadirkan komposisi pemain yang pas, sehingga serangan anak asuhannya sangat efektif dan mematikan bagi lawan. 

Memiliki lini belakang yang solid. 

Dari dua puluh pertandingan, Serdadu Tridatu hanya kebobolan tiga belas gol. Ini menunjukan tim mereka memiliki pertahanan yang solid. Sehingga sulit ditembus oleh lawan. Apalagi Teco menghadirkan pemain baru di lini belakang seperti Wilian Pacheco semakin memperkuat lini pertahanan. 

Madura United 

Juara Shopee Liga 1
Madura United

Tim yang tak kalah merebut gelar juara adalah Madura United. Pasalnya, tim ini masih bercokol di posisi kedua. Dengan empat puluh satu poin terpaut tujuh poin dari Bali United (update 22 Oktober 2019). Selain itu, Beto menjadi salah satu top skor dengan tiga belas gol. Tentu, Bali United harus waspada, jika posisinya tak ingin dijegal oleh Beto dan kawan-kawan. Laskar Sapeh Kerrab telah mengantongi tiga kali kemenangan, satu kali kalah, dan satu kali imbang (update 22 Oktober 2019) dalam lima pertandingan terakhir. Dari dua puluh tiga pertandingan, mereka telah mengantongi sebelas kali menang, delapan kali seri, dan empat kali kalah. Dengan 42 gol dan 24 kebobolan. 

Madura United dulunya bernama Pelita Bandung Raya yang waktu itu berlaga di Liga Super Indonesa. Ari D. Sutedi sang pemilik, akhirnya menjual klubnya ke Achsanul Qasasi, dan kemudian bertranformasi menjadi Madura United. Kini, klub itu menjelma menjadi salah satu klub terkuat di liga utama Indonesia (Wikipedia) 

Alasan Madura United berpeluang menjadi juara Shopee Liga 1: 

Memiliki penjaga gawang yang mumpuni. 

Kesuksesan Laskar Sapeh Kerrab di posisi kedua tak terlepas dari M. Ridho. Ya, penjaga gawang muda ini terkadang harus melakukan penyelaman gemilang agar gawangnnya tak kebobolan. Seperti yang ia lakukan saat menang atas Borneo 3-0 pada Shopee Liga 1 2019 putaran pertama. 

Memiliki pemain yang mematikan. 

Beto dan Greg masih menjadi andalan di lini serang. Di usia yang tak muda, Beto masih tampil impresif dan produktif mencetak gol. Tercatat, dia sudah mengemas tiga belas gol dan menjadi salah satu top skor di Shopee Liga 1. Greg dan Beto selalu mampu merpotkan barisan pertahanan lawan. Tak ayal, mereka menjadi pemain berbahaya dan mematikan di lini serang. 



Borneo Fc 

Juara Shopee Liga 1
Borneo Fc

Pelan tapi pasti, Borneo mulai menunjukkan tajinya. Secara perlahan mereka mulai mampu bersaing di papan atas. Hal ini menunjukkan bahwa performa tim yang bermarkas di Samarinda itu semakin baik. Sebab, musim lalu Pesut Etam hanya mampu finish di posisi ke tujuh klasemen. Di tangan Mario Gomez, performa Pesut Etam semakin baik dan boleh jadi mereka akan menjadi tim kuda hitam. Dalam lima pertandingan terakhir, mereka mengantongi tiga kemenangan dan dua kali hasil imbang. Sebuah pencapaian yang baik. Pun, dari dua puluh tiga laga, Pesut Etam meraih sepuluh kemenangan, sepuluh hasil imbang, dan tiga kali menelan kekalahan. Dengan produktifitas gol tiga puluh sembilan dan kebobolan dua puluh lima gol. 

Alasan Borneo berpeluang menjadi juara: 

Memiliki performa yang impresif. 

Ya, sejak ditukangi Mario Gomez, penampilan Pesut Etam cukup baik. Hal ini dibuktikan dalam lima pertandingan terakhir, tiga di antaranya diraih dengan kemenangan. 

Dilatih oleh pelatih berpengalaman. 

Di tangan Mario Gomez, Pesut Etam tumbuh menjadi salah satu tim yang tak bisa di anggap enteng. Ya, pelatih satu ini pernah menukangi tim besar salah satunya Persib Bandung dan membawa mereka finish di posisi ke empat musim lalu. Berbekal, pengalaman itu, Gomez tentu paham karakteristik lawan-lawannya. Sehingga bisa membuat taktik yang jitu dan tepat. 

Persipura Jayapura 

Juara Shopee Liga 1
Persipura

Ya, siapa yang tak kenal dengan Persipura, salah satu tim papan atas di liga Indonesia. Tim berjuluk Mutiara Hitam itu saat ini bercokol di peringkat empat klasemen sementara Shopee Liga 1. Dalam lima pertandingan terakhir, mereka meraih tiga kemenangan, satu kali imbang, dan satu kali kalah. Pun, dari dua puluh dua laga, Mutiara Hitam meraih sepuluh kemenangan, tujuh kali seri, dan lima kali kalah. Dengan produktifitas tiga puluh lima gol, dan kebobolan dua puluh empat gol. 

Alasan Persipura juara: 

Memiliki pelatih berpengalaman. 

Nama Jackson F Tiago tidak asing lagi dikancah sepakbola Indonesia. Pelatih satu ini sudah malang-melintang menukangi banyak klub. Salah satunya Barito Putera. Wajar rasanya, jika pelatih yang telah makan asam garam dunia sepak bola kita ini kaya akan pengalaman. Sebuah modal besar untuk membawa timnya menjadi juara. 

Memiliki pemain dengan kecepatan tinggi. 

Ya, Mutiara Hitam salah satu tim yang memiliki cukup banyak pemain dengan kecepatan di atas rata-rata. Hal ini tentu membuat kewalahan lawan-lawannya. Diantaranya Todd Rivaldo Ferre, Titus Bonai, dan Yustinus Pae yang bisa mengobrak-abrik pertahanan lawan. Apalagi Todd Rivaldo Ferre selain memiliki kecepatan, juga lincah. Tentu ia akan semakin merepotkan barisan pertahan lawan. Bersama Mutiara Hitam dia sudah mencetak lima gol dari delapan belas penampilan. 

PSS Sleman 

Juara Shopee Liga 1
PSS Sleman

Tim yang tak kalah menjadi ‘Kuda Hitam’ berikutnya adalah PSS Sleman. Pasalnya, mereka baru saja mengalahkan Persebaya, Selasa 29 Oktober 2019 pada lanjutan laga Shopee Liga 1 dengan skor 3-2. Dalam lima pertandingan terakhir, Super Elang Jawa meraih hasil positif dengan tiga kemenangan dan dua hasil imbang. Saat ini, tim yang ditukangi oleh Seto Nurdiantoro itu berada di posisi ke lima dengan tiga puluh sembilan poin. Dari dua puluh lima laga, mereka sepuluh kali menang, sembilan kali seri, dan enam kali kalah. Dengan produktifitas tiga puluh empat gol dan kebobolan tiga puluh dua gol. 

Alasan PSS juara: 

Pemain asing yang jadi pembeda. 

Yevhen Bokhashvili menjadi pembeda di lini serang PSS Sleman. Tak jarang, penyerang asal Ukraina ini merepotkan pertahanan lawan. Dalam laga melawan Persebaya pada putaran kedua Shopee Liga 1, dia berhasil mencetak gol 

Memiliki banyak pemain asing. 

Banyaknya pemain asing yang mengisi skuat, membuat pola permainan Super Elang Jawa berbeda, impresif, dan semakin tajam. Pelan tapi pasti, mereka bisa merangsek ke atas dan menggondol gelar juara. Apalagi saat ini hanya terpaut satu poin oleh Persipura yang berada di peringkat empat, dua poin oleh Madura United dan Borneo Fc yang berada di posisi dua dan tiga. 

Kesimpulan 


Persaingan di Shopee Liga 1 semakin ketat. Tim-tim yang berada di papan atas tak boleh melakukan kesalahan demi menjaga asa merebut gelar juara. Apalagi saat ini sudah akan memasuki sepuluh pertandingan terakhir, lima tim yang berada di posisi teratas, harus waspada dan tak boleh lengah, jika posisi mereka tak ingin lengser dan tetap aman. Kita belum tahu pasti siapa yang akan jadi juara. Sebab, Bali United, Madura United, Borneo, Persipura, dan PSS masing-masing memiliki selisih poin yang beda tipis. Semuanya memiliki peluang juara. Kita tunggu saja sampai Shopee Liga 1 usai. 

Madura United. https://id.wikipedia.org/wiki/Madura_United_FC [Diakses pada 22 Oktober 2019]
Toni Al-Munawwar
Toni Al-Munawwar Toni Al-Munawwar adalah seorang blogger dan penulis buku. Ia mulai menekuni dunia menulis dari blog pribadinya. Beberapa tulisannya pernah dimuat media cetak dan elektronik.

Posting Komentar untuk "5 Tim Ini Bakal Jadi Kandidat Kuat Juara Shopee Liga 1 2019"